Selasa, 14 April 2020

Bagaimana Tata Cara Sujud Sahwi?

Pertanyaan: Bagaimana Caranya Sujud Sahwi? Apa Bacaan Sujud Sahwi?
Jawab : Sujud sahwi terjemah harfiyahnya "Sujud lupa". Sebab kata  sahwi memang maknanya : lupa. Sujud sahwi ini merupakan salah satu dari sekian banyak bentuk "peringatan" dari agama Islam.
Orang yang melakukan shalat bisa saja lupa, misalnya tentang jumlah rekaat (misalnya shalat magrib kelupaan sampai empat rekaat), lupa tidak duduk pada tasyahud pertama (misal dalam shalat ashar).
Sujud sahwi dilaksanakan sebelum salam (sebagian ulama mengatakan sesudah salam). Dua kali sujud, lalu salam. Bacaannya ketika suduj adalah:
Artinya :"Maha suci Tuhan Yang tak tidur dan tak lupa."
Misal: Ketika anda sedang shalat ashar, setelah sujud pada rekaat yang kedua, anda lupa tidak duduk bertasyahud tapi langsung berdiri lagi. Begitu berdiri tegak, anda baru ingat, anda jangan lalu kembali duduk. Nanti saja setelah akan salam, anda sujud lagi dua kali. Sujud Sahwi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar