Rabu, 16 November 2016

Pengaruh Pendidikan Pesantren Terhadap Perkembangan Pribadi Anak

Akhir-akhir ini pembangunan dibidang karakter bangsa sedang digembor-gemborkan, sampai-sampai di dunia Pendidikan pun juga di giatkan, yakni pendidikan berkarakter. Akan tetapi yang seperti apa pendidikan karakter itu,kalau menurut saya rusaknya ahlak generasi pemuda ini karena mereka jauh dari pendidikan agama. Agama manapun pasti mengajarkan kebaikan. Termasuk Islam, dalam pendidikan Agama Islam , pendidikan karakter diantaranya diwujudkan lewat pendidikan Pesantren, jadi setelah saya palajari dan teliti ternyata anak pesantren lebih sopan dalam berperilaku sehari-hari dibanding dengan anak yang belum pernah mendalami pendidikan pesantren. Saran saya, jika anda memiliki anak dan menginginkan anaknya menjadi anak yang soleh/solehah, sebaiknya di didik di dunia pesantren. Karena duania pesantren sangat bagus untuk perkembangan kepribadian anak. Pengaruh pendidikan pesantren sangat baik bagi saya.
Jangan takut anak anda nanti tidak bisa bekerja setelah mesantren, karena saat ini dunia pesantren juga sudah modern. 
Berkat kerjasama pemerintah, pendidikan formal pun bisa bekerja sama dengan pendidikan pesantren, contohnya para pesantren di bekali skill untuk persiapan mereka di masyarakat.
Intinya saya senang sekali dengan dunia pesantren, walau saya dulu di pesantren cuma 6 bulan. akan tetapi saya bercita-cita anak saya akan saya pondokan di ponpes. Karena di Ponpes sumber segala ilmu ada semua. 
Demikian semoga inspirasi ini bermanfaat bagi kita para ortu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar